Latihan Finishing Yuk Dengan Biovarnish Cat Tampak Serat Kayu Sungkai

  • By Biovarnish - 10 Mei 2020 - 09:18:33

 

Siapa sih yang tidak kenal dengan kayu sungkai? Kayu sungkai merupakan salah satu jenis kayu yang memiliki pamor dalam bidang furniture. Kayu ini cukup sulit dibedakan dengan kayu imitasi atau kayu olahan karena bobotnya yang ringan. Nah, yang menjadi keunggulan dari kayu sungkai adalah tampilannya yang kalem dan seratnya yang artistik. Jadi wajar saja jika kayu sungkai menjadi salah satu kayu andalan yang banyak digunakan untuk furniture.

Kayu sungkai memiliki corak serat yang lurus dan bahkan dijumpai corak heartwood namun serat lurus tersebut biasanya masih mendominasi. Selain itu, tampilannya yang kalem yakni warna krem membuat kayu sungkai banyak dimanfaatkan sebagai furniture dengan gaya minimalis modern. Sehingga tidak heran jika tampilan finishing yang diciptakan cenderung berwarna transparan kayu sungkai.

Karena kayu sungkai termasuk jenis kayu yang lunak dan berbobot ringan, biasanya kayu ini digunakan untuk keperluan furniture interior. Meskipun digunakan untuk furniture interior tetap saja membutuhkan cat kayu yang tepat agar tampilannya semakin menarik dan terlindungi dengan baik. Terlebih di dalam ruangan, tidak hanya sekedar menjaga tampilan melainkan cat kayu yang digunakan juga harus aman termasuk bagi anak-anak. Pasalnya, banyak cat kayu yang tidak ramah anak sehingga anak mudah mengalami sesak nafas karena bau yang menyengat serta kandungan bahan kimia pada cat tersebut.

Nah, bagi Anda yang ingin belajar finishing sebaiknya dimulai dengan penggunaan cat kayu yang ramah lingkungan. Salah satu cat kayu ramah lingkungan yang direkomendasikan adalah Biovarnish. Cat kayu ini merupakan cat yang diproduksi oleh produsen cat lokal Indonesia sehingga harga sangat menyesuaikan pasar dan pastinya kualitas tidak kalah dengan kualitas cat kayu ramah lingkungan dari luar negeri. Biovarnish cat transparan menampilkan serat kayu sungkai dengan apik karena dilengkapi fitur-fitur unggulan khusus finishing natural kayu.

5 Tahap Finishing Dengan Biovarnish Cat Transparan Menampilan Serat Kayu Sungkai


Biovarnish sangat direkomendasikan sebagai cat kayu yang ramah lingkungan dikarenakan cat kayu ini tidak mengandung bahan-bahan kimia berbahaya. Biovarnish merupakan cat kayu yang terbuat dari water based acrylic dan bahan-bahan yang digunakan pun sudah disesuaikan dengan standar regulasi keamanan bahan kimia internasional yakni US EPA (Enviromental Protection Agency) dan ECHA (European Chemical Agency) Reach.

Biovarnish diformulasikan khusus untuk tampilan natural kayu baik pada furniture interior maupun eksterior. Sebab, Biovarnish dilengkapi dengan fitur tahan terhadap air dan cuaca selain itu juga menghasilkan tampilan yang tajam baik pada material kayu, bambu, rotan maupun serat alam lainnya. Nah, cat kayu ini sangat cocok buat Anda yang masih pemula dan bahkan juga cocok untuk industri finishing karena bisa menekan biaya pengeluaran.

Berikut teknik finishing menggunakan Biovarnish cat transparan menampilkan serat kayu sungkai dengan apik dan tajam:

  1. Amplas terlebih dahulu permukaan kayu sungkai agar lebih halus dan mudah untuk diaplikasikan cat

  2. Aplikasikan Biovarnish Wood Filler ke seluruh permukaan kayu lalu diamkan selama 20-30 menit di tempat yang teduh. Setelah kering, amplas menggunakan kertas amplas alumunium oxide no. 240 hingga tampilan serat kayu sungkai terlihat

  3. Aplikasikan Biovarnish Liquid Stain untuk pewarnaan yang sudah dilarutkan dengan air agar tidak terlalu kental dan gelap. Setelah diaplikasikan secara merata, diamkan selama 60 menit. Dan apabila sudah kering sentuh, amplas menggunakan kertas amplas alumunium oxide no. 400

  4. Aplikasikan Biovarnish Sanding Sealer. Lakukan tahap finishing seperti pada tahap no. 3

  5. Gunakan Biovarnish Clear Coat untuk tahap akhir. Setelah diaplikasikan ke seluruh permukaan kayu maka diamkan selama semalaman untuk hasil maksimal. Setelah semalaman, furniture siap dipacking atau digunakan.