Cara Aplikasi Pernis Kayu Sonokeling Dengan Biovarnish Water Based

  • By Biovarnish - 26 Juni 2020 - 12:01:13

 

Kayu sonokeling merupakan salah satu kayu mewah yang berasal dari Indonesia, lebih tepatnya adalah pulau Jawa. Bahkan kayu ini dianggap sebagai pesaing kayu Jati karena kelemahannya yang diklaim hampir tidak ada.

Seperti apakah sebenarnya kayu sonokeling? Kayu jenis satu ini memang berbeda dari kayu jati jika dilihat dari segi tampilannya. Jika kayu jati disorot karena tampilan seratnya yang halus dan berwarna terang, berbeda dengan kayu sonokeling yang justru lebih ekstotis dengan warna kayu yang gelap. Warna gelap kayu sonokeling mulai dari warna kecoklatan hingga kehitaman.

Tampilan eksotis kayu sonokeling kini banyak dilirik sebagai material furniture. Kesan mewah yang ditonjolkan kayu sonokeling memikat perhatian tidak sedikit orang. Selain itu, kayu sonokeling juga tidak kalah dari kayu jati dari segi keawetannya. Sebab, kayu sonokeling memiliki getah alami yang mampu mengusir rayap dan jamur yang notabene bisa membuat kayu cepat membusuk. Sehingga tanpa harus menggunakan obat-obatan sebagai pelindung kayu dari serangan rayap atau jamur pun, kayu sonokeling sudah mampu bertahan lebih lama.

Dalam bidang finishing, kayu sonokeling juga lebih mudah untuk diolah sebagai furniture. Pada tahap finishing, kayu sonokeling sangat mudah untuk diamplas karena permukaannya yang halus. Sehingga ketika diaplikasikan cat pun akan lebih cepat melekat dengan baik. Dan pada umumnya, tampilan finishing kayu sonokeling dibiarkan alami kayu sonokeling karena sudah memiliki warna dasar yang indah.

Kenapa tetap membutuhkan lapisan cat meskipun kayu sonokeling memiliki tampilan dasar yang bagus? Meskipun kayu sonokeling telah memiliki tampilan warna kayu yang eksotis, cat dibutuhkan untuk melindungi permukaan kayu agar kayu terlindungi dengan optimal sekaligus mempertajam tampilan kayu.

Mengenal Pernis Kayu Sonokeling Menggunakan Cat Biovarnish Water Based


Dalam bidang mebeling, kayu sonokeling dipilih sebagai material meja, kursi atau furniture lainnya karena tampilannya yang apik. Dibutuhkan cat kayu transparan yang tepat untuk memberikan kesan tajam pada permukaan kayu.

Meskipun di pasaran telah banyak ditawarkan cat kayu dengan tampilan natural transparan, faktanya masih banyak cat kayu yang tidak memberikan hasil yang optimal. Cat kayu yang bagaimana kah berkualitas untuk finishing kayu sonokeling?

Cat kayu sonokeling yang baik adalah memiliki daya rekat film yang kuat agar cat kayu tidak mudah mengelupas ataupun memudar. Sebab, apabila cat kayu tersebut cepat mengelupas atau memudar akan mengurangi daya proteksi cat pada kayu. Seringkali dijumpai cat kayu lebih cepat memudar disebabkan oleh penguapan. Hal ini sering dijumpai pasca finishing yang noteben furniture yang sudah diaplikasikan cat harus didiamkan di luar ruangan terlebih dahulu untuk menghilangkan uap cat.

finishing kayu sonokeling

Uap cat tidak hanya mengurangi tingkat ketajaman pada cat melainkan juga berbaya bagi lingkungan ataupun kesehatan. Sebab, uap pada cat tersebut mengandung senyawa kimia yang berbahaya bagi kesehatan tubuh. Apabila mengendap lebih lama dalam tubuh akan menyebabkan penyakit kronis seperti kanker. Tentu tidak ingin keluarga Anda terjangkit penyakit berbahaya diakibatkan oleh bahan kimia pada cat, bukan?

Biovarnish merupakan salah satu cat kayu natural yang aman digunakan karena tidak mengandung bahan kimia berbahaya. Selain itu, kandungan VOC pada cat sangat rendah sehingga tidak menyebahkan masalah kesehatan. Biovarnish termasuk pada cat water based yakni cat kayu yang menggunakan bahan dan pelarut dari air. Cat kayu ini masih baru di Indonesia sehingga keberadaannya masih belum banyak di pasaran.

Biovarnish merupakan pernis kayu yang sudah diformulasikan khusus sesuai dengan standar regulasi bahan kimia internasional US EPA (Enviromental Protection Agency) dan ECHA (European Chemical Agency) Reach. Sehingga kandungan bahan-bahan kimia serta kandungan VOC pada cat sangat dibatasi agar tidak membahayakan kesehatan atau mencemari lingkungan. kandungan bahan kimia yang tidak berbahaya tersebut membuat cat Biovarnish juga aman diaplikasikan pada mainan anak-anak ataupun furniture bayi.

Berikut keunggulan Biovarnish sebagai finishing kayu sonokeling:

  • Ramah lingkungan (rendah VOC)

  • Transparansi warna yang tajam

  • Daya rekat film yang kuat

  • Mudah diamplas

  • Mudah diaplikasikan (bisa metode kuas atau semprot)

  • Bisa untuk seluruh material serat alam (kayu, LVL, multiplek, bambu, rotan dll)

  • Tahan air dan tahan cuaca


Sedangkan dari segi kelemahan, Biovarnish masih tergolong lebih mahal dibandingkan cat konvesional. Namun, faktanya secara keseluruhan biaya yang dikeluarkan antara cat water based dan cat konvensional sama. Sebab, cat water based tidak harus membeli pelarut karena hanya menggunakan air. Sedangkan cat konvesional harus menggunakan pelarut organik seperti thinner, spiritus dan sejenisnya.

Finishing Natural Kayu Sonokeling Menggunakan Biovarnish


Untuk menciptakan tampilan natural kayu sonokeling, cukup gunakan pernis kayu sonokeling menggunakan Biovarnish. Cat kayu tersebut memiliki berbagai varian produk finishing, namun apabila Anda menginginkan tampilan natural transparan maka gunakan Biovarnish Sanding Sealer dan Biovarnish Clear Coat.

finishing dapur warna natural

Tujuan penggunaan sanding sealer adalah menghasluskan tekstur permukaan kayu sehingga hasilnya pun halus maksimal. Sedangkan penggunaan Biovarnish Clear Coat bertujuan untuk menciptakan tampilan akhir matte atau gloss.



Berikut tahap-tahap finishing natural transparan pernis kayu sonokeling menggunakan Biovarnish water based:

  • Amplas permukaan kayu sonokeling agar permukaan lebih rata. Lalu bersihkan sisa debu pengamplasan agar memermudah pengaplikasian coating

  • Larutkan Biovarnish Sanding Sealer dan air lalu aduk hingga homogen. Semprotkan ke seluruh permukaan kayu. Lalu diamkan dalam suhu ruangan kurang lebih 60 menit. Setelah kering sentuh, amplas permukaan kayu menggunakan kertas amplas alumunium oxide no. 400

  • Ulangi pengaplikasian Biovarnish Sanding Sealer untuk hasil optimal

  • Aplikasikan Biovarnish Clear Coat matte atau gloss ke seluruh permukaan kayu. Tunggu dan diamkan dalam suhu ruangan kurang lebih 30 menit. Apabila tampilan yang diingikan belum sesuai, ulangi kembali tahap ini hingga mendapatkan hasil yang diharapkan. Kemudian, diamkan selama semalaman atau hingga kering dan furniture kayu sonokeling siap untuk dipacking.


Pasca finishing, furniture tidak perlu dianginkan atau didiam-diamkan ketika akan digunakan agar uap cat menghilang. Furniture kayu sonokeling dengan Biovarnish bisa langsung digunakan karena tidak mengeluarkan bau serta uap cat. Pastikan untuk meletakkan furniture di tempat ruangan yang memiliki sirkulasi udara yang baik. Baik saat menggunakan cat konvensional atau cat water based,ruangan dengan sirkulasi yang baik sangat mempengaruhi kelembaban udara dalam ruangan tersebut. Jika kelembaban udara tinggi dan pengap, pengaruh pada furniture pun tetap terjadi.

Untuk menjaga kualitas furniture sonokeling bisa bertahan lebih lama, rawat secara rutin dengan membersihkan permukaan furniture kayu sonokeling dari debu dan aplikasikan poles kayu setidaknya sebulan sekali untuk mempertahan tampilan furniture tersebut.

Untuk memdapatkan cat kayu yang ramah lingkungan ini, Anda bisa menghubungi kontak yang tertera pada website atau mengunjungi Bio Office yang terletak di Jl. Sidikan No. 94, Sorosutan, Umbulharjo, Yogyakarta.

Simak Juga :