Gunakan Biovarnish Water Based untuk Finishing Kerajinan dari Kayu

  • By Biovarnish - 20 Mei 2020 - 04:28:35

 

Indonesia merupakan negara yang aktif dalam memproduksi kerajinan alam seperti kerajinan yang terbuat dari kayu. Bahkan kerajinan kayu buatan pengrajin Indonesia diminati oleh buyer dari mancanegara karena desainnya yang berkelas seni tinggi.

Pada umumnya, tampilan kerajinan kayu yang banyak digunakan adalah natural kayu. Tampilan tersebut biasanya memberikan kesan natural tanpa menghilangkan ciri khas dari kayu sendiri yakni seratnya. Ya, setiap kayu memiliki karakter serat yang berbeda sehingga akan meningkatkan nilai seni dari kayu itu sendiri.

Jika kerajinan Anda menyasar pasar internasional tentu tidak asing lagi dengan adanya pembatasan tingkat VOC pada cat. Vehicle Organic Compounds (VOC) merupakan senyawa organik yang mudah menguap dan beracun.

Semakin tingginya VOC di udara menyebabkan berbagai masalah lingkungan diantaranya adalah melebarnya lapisan ozon yang bisa menyebabkan pemanasan global. Maka dari itu, buyer mancanegara saat ini mengurangi penggunaan produk dengan tingkat VOC tinggi. Dengan demikian akan mengurangi dampak buruk yang sudah banyak terjadi di lingkungan saat ini.

bahaya cat kayu mengandung voc

Agar kerajian kayu tersebut mudah terjual ke mancanegara sebaiknya gunakan cat kayu aman dan ramah lingkungan. Cat kayu yang aman tersebut biasanya tidak didapatkan pada cat yang menggunakan pelarutnya organik seperti thinner atau spiritus. Melainkan, cat kayu yang aman adalah cat dengan bahan dasar air. Cat kayu ini sudah banyak diterapkan oleh masyarakat di dunia terutama di negara-negara maju. Sedangkan di Indonesia, cat water based masih tergolong baru dan belum banyak yang menyadari akan pentingnya cat kayu tersebut.

aplikasi biovarnish pada kerajinan kayu

Cat water based di Indonesia saat ini mulai berkembang seiring dengan meningkatnya minat masyarakat. Meskipun keberadaannya belum sebanyak cat kayu solvent based namun cat kayu ini lebih berkembang dibandingkan cat solvent based.

Salah satu cat water based yang sangat disarankan adalah Biovarnish. Cat kayu water based asal Indonesia ini memiliki kualitas yang baik dan tidak kalah dengan kualitas cat water based dari luar negeri. Biovarnish water based untuk kerajinan dari kayu akan memberikan hasil natural kayu yang optimal.

Finishing Biovarnish Water Based untuk Kerajinan dari Kayu


Biovarnish water based untuk kerajinan dari kayu akan memberikan hasil yang optimal karena memiliki daya rekat film yang kuat dan transparansi warna yang tajam.

Selain itu, Biovarnish sudah dipastikan aman dan rendah VOC karena cat kayu ini menggunakan bahan-bahan yang sudah disesuaikan dengan standar regulasi kemananan bahan kimia internasional yakni US EPA (Enviromental Protection Agency) dan ECHA (European Chemical Agency) Reach.



Finishing menggunakan Biovarnish juga sangat mudah dilakukan karena daya rekat filmnya yang kuat sehingga tarikan kuasnya ringan atau pun daya sebarnya luas apabila menggunakan semprot. Agar hasil natural kayu tampak optimal, lakukan tahap finishing Biovarnish dibawah ini:

  1. Setelah kerajinan kayu diamplas dan permukaan kayunya halus, gunakan Biovarnish Wood Filler untuk menutup pori-pori kayu. Setelah diaplikasikan, cukup diamkan kurang lebih 30 menit dan amplas hingga serat kayu terlihat

  2. Untuk pewarnaan, gunakan Biovarnish Liquid Stain. Larutkan dengan air terlebih dahulu lalu aplikasikan ke seluruh permukaan kayu. Kemudian diamkan selama 60 menit dan apabila sudah kering sentuh lalu amplas ambang seluruh permukaan kayu tersebut

  3. Agar cat sebelumnya lebih kuat dan tampilannya lebih tajam, aplikasikan Biovarnish Sanding Sealer. Larutkan air terlebih dahulu dan aduk hingga homogen. Semprotkan ke seluruh permukaan kayu lalu diamkan selama 60 menit. Dan amplas ambang apabila sudah kering sentuh.

  4. Agar tampilannya sempurna dan terlindungi dari jamur maka gunakan Biovarnish Clear Coat matte atau gloss dan BioCide SPF. Pastikan untuk menggunakan BioCide SPF sedikit saja sebab sudah cukup melindungi kayu dengan maksimal. Sebelum diaplikasikan, campurkan Biovarnish Clear Coat, BioCide SPF dan air lalu aduk hingga homogen. Setelah tercampur, aplikasikan ke seluruh permukaan kayu searah serat. Dan agar hasilnya optimal, diamkan selama semalaman atau hingga benar-benar kering.


Saat ini, pastikan untuk selalu menggunakan produk-produk yang ramah lingkungan termasuk cat kayu untuk mengurangi pencemaran lingkungan disebabkan zat kimia berbahaya.