Sudahkah Anda Mengetahui Dasar-Dasar Langkah Finishing Natural Kayu?

  • By Biovarnish - 27 Juni 2019 - 12:12:32

 

Mengenali dasar finishing kayu akan membantu Anda mendapatkan hasil finishing yang sesuai kebutuhan. Mulai dari alasan Anda melakukan finishing hingga tipe bahan finishing dan bagaimana sebaiknya proses aplikasi yang tepat.

Apakah Anda sudah mengecat proyek furniture di rumah? Namun apakah hasilnya sudah membuat Anda puas? Bisa saja ini adalah proyek finishing Anda yang pertama kali dan biasanya banyak ketidak puasan muncul. Disinilah langkah awal Anda untuk belajar lebih lengkap mengenai apa saja dasar finishing kayu.

Hasil bisa saja tidak memuaskan kecuali Anda telah mengaplikasikan cat sesuai dengan dasar yang banyak dilakukan. Finishing penting dilakukan jika Anda tidak ingin memperlihatkan tampilan kayu asli yang kasar dan mungkin saja bisa melukai kulit penggunanya.

Jika berbicara mengenai finishing, langkah ini seringkali menyulitkan dan membutuhkan proses yang panjang. Akan tetapi setidaknya jika Anda sudah mengetahui dasar-dasar finishing, Anda tidak perlu mengkhawatirkan hal tersebut.

Sangat mudah mengaplikasikan bahan finishing pada permukaan kayu. Terutama jika Anda mengetahui apa yang sedang Anda kerjakan dan bagaimana mengaplikasikannya. Sudah siap untuk belajar apa saja dasar-dasar finishing untuk semua jenis kayu?

Perhatikan dan praktekan kemudian bandingkan bagaimana cara kerja yang telah Anda lakukan selama ini.

Mengapa Harus Melakukan Finishing pada Kayu?


Pertama sebelum Anda memulai memegang kuas dan mengaplikasikan cat, sebenarnya apakah fungsi proses tersebut? Anda perlu mengetahui apa alasan proses finishing ini penting untuk dilakukan.

palet kayu

Secara umum, terdapat dua alasan mengapa proses finishing itu penting untuk dilakukan yakni sebagai berikut ini:

  • Perlindungan, kayu adalah material yang memiliki pori. Oleh karena itu kayu mampu menyerap apapun yang ada di permukaan dan sekitarnya. Misalnya saja seperti minyak, kotoran dan bahan kimia cair. Sebuah bahan finishing dapat menutup permukaan kayu dan menyumbat porinya. Anda akan memberikan banyak effort pada finishing sehingga membuatnya memiliki tampilan terbaik yang tahan lama.

  • Penampilan, semua kayu memiliki serat yang cantik di antara material lainnya. Bahan finishing seperti wood stain akan menajamkan dan menambahkan warna pada serat tersebut. Kayu akan terlihat lebih hidup walaupun stain tidak memberikan perlindungan dan Anda harus menambahkan top coat. Bahkan top coat sendiri akan menambahkan sheen dan kehangatan pada kayu yang tidak akan Anda temukan ketika kayu masih kasar.


Menggabungkan kedua alasan diatas maka Anda harus mempertimbangkan untuk menggunakan bahan finishing. Tidak ada kayu yang tidak menjadi indah tanpa adanya aplikasi cat di atasnya.

Beberapa Tipe Bahan Finishing


Tipe proteksi dan efek dari penampilan yang diberikan tergantung dengan jenis bahan finishing yang Anda gunakan. Ada banyak sekali variasi bahan finishing yang bisa Anda pilih saat ini di pasaran.

Beberapa jenis bahan finishing bisa digunakan secara mandiri atau bisa juga membutuhkan bahan lainnya. Anda tidak harus menggunakan semuanya, pilih yang sesuai dengan kebutuhan finishing saat itu.

Tidak ada yang salah dan benar dalam pemilihan bahan finishing untuk proyek di rumah. Setiap woodworker biasanya memiliki selera yang berbeda, bahkan seringkali bereksperimen untuk mendapatkan hasil yang diinginkan.

Melakukan eksperimen seperti proses aplikasi, pencampuran bahan finishing yang berbeda akan memberikan efek unik pada setiap jenis kayu. Berikut ini beberapa informasi mengenai bahan finishing secara umum.

  • Cat


Cat adalah jenis bahan finishing dasar yang akan menutup permukaan banyak material mulai dari kayu hingga besi atau material lainnya. Masing-masing jenis cat diciptakan sesuai dengan jenis material yang ingin di finishing.

Aplikasi cat dengan kuas pada kayu

Cat kayu akan menutup permukaan dengan tipis dan menutup berbagai warna kayu hingga bagian seratnya. Cat ini disebut sebagai cat kayu warna solid. Efek dramatis pun akan muncul dengan jenis cat yang pekat seperti Glaze.

Cat kebanyakan digunakan untuk proyek perkayuan yang terbuat dari engineering wood misalnya MDF atau plywood. Hasilnya akan menutup warna kayu dan menciptakan efek berbeda.

  • Wood stain


Berbeda dengan cat kayu, wood stain atau yang lebih dikenal sebagai stain adalah bahan finishing yang digunakan untuk finishing kayu solid atau engineering wood. Hasilnya adalh memperlihatkan tampilan dari kayu dan menambahkan beberapa warna transparan seperti merah, dark brown, light brown.

Stain akan memberikan tambahan tampilan kayu yang lebih tajam dan hangat. Kayu akan terlihat membosankan tanpa adanya penajaman warna tersebut dari stain. Produk wood stain dari Biovarnish akan menguntungkan Anda.

Terbuat dari bahan dasar air yang artinya mengandung toxic lebih rendah dan terbatas dibandingkan wood stain konvensional yang terbuat dari solvent. Bahandasari air membuat Biovarnish wood stain menghasilkan warna transparan lebih tajam.

  • Clear coat


Clear coat adalah bahan finishing transparan yang akan membentuk lapisan film terakhir. Ada banyak sekali jenis bahan finishing ini sesuai dengan bahan dasar yang digunakan. Pertama adalah wax, bahan ini sangat mudah untuk diaplikasikan dan berbentuk seperti pasta. Cukup dengan mengoleskan ke permukaan kayu maka atau dengan buffer akan membuat tampilan menjadi lebih sedikit mengkilap.

Jenis yang kedua adalah minyak atau oils. Bahan ini juga mudah diaplikasikan, dikuas kemudian dihapus menggunakan kain. Anda akan mendapatkan hasil yang cukup mengkilap dan cepat diaplikasikan ulang. Berbentuk cairan yang cukup lengket.

Ketiga adalah shellac. Clear coat tertua ini tidak banyak digunakan sekarang. Terbuat dari resin serangga dan proses aplikasinya harus dicampur dengan spiritus atau alkohol. Vernis adalah jenis bahan finishing yang ketiga dari clear coat.

Pernis hampir mirip dengan shellac dan juga lacquer. Biasanya diaplikasikan dengan wipping atau spray system. Lebih kuat dibandingkan dengan shellac dan tahan dengan kelembaban. pernis juga ada yang diciptakan untuk kapal.

Lacquer. Tidak seperti minyak, bahan finishing ini akan mengeras dan sangat kuat yang tidak membutuhkan recoating. Proses keringnya lebih cepat dibandingkan dengan oils sehingga proyek finishing Anda akan dilakukan dengan cepat dan praktis.

Polyurethane. Sebenarnya bahan dasarnya adalah cairan plastik yang akan membuat lapisan coating keras dan kuat ketika mengering. Tersedia dalam tampilan gloss saja dan diaplikasikan dengan alat finishing kayu seperti lap, kuas dan spray gun.

Ada dua jenis bahan untuk polyurethane yaitu air dan solvent. Polyurethane solvent tidak mengering dengan cepat sedangkan yang terbuat dari air lebih cepat kering. Menggunakan polyurethane berbasis air artinya Anda memilih untuk menggunakan finishing water based.

  • Acrylic


Clear coat yang terbuat dari bahan acrylic adalah berbasis air. Acrylic clear coat ini memberikan efek cepat kering dan warna transparan tahan lama. Ketahanan warna transparan yang tidak akan menimbulkan efek yellowing dalam waktu lama.

Biovarnish clear coat adalah salah satu produk clear coat yang terbuat dari acrylic water based. Satu-satunya di Indonesia yang akan memberikan tampilan gloss atau matte dimana proses aplikasinya bisa menggunakan kuas atau spray gun.